Madiun - Menjelang libur panjang memperingati Kenaikan Isa Almasih, mulai Rabu (8/5) hingga Minggu (12/5), KAI Daop 7 Madiun mengoperasikan 4 perjalanan KA jarak jauh dengan kapasitas 13.910 tempat duduk dan telah terjual sebanyak 13.127 atau 94 % dari kapasitas yang telah disediakan.
Manager Humas KAI Daop 7 Madiun, Kuswardojo mengatakan bahwa KAI siap mengakomodir kebutuhan pelanggan yang akan menggunakan transportasi KA dalam melakukan mobilisasi aktifitas selama libur panjang tersebut dengan mengotimalkan dengan menambah kereta tambahan yang dirangkaikan pada kereta api Singasari dan Bangunkarta masing masing sebanyak 1 kereta eksekutif dengan kapasitas 50 tempat duduk.
"Masyarakat dapat melakukan pemesanan tiket KA melalui aplikasi Access by KAI, web kai.id, dan seluruh channel penjualan online resmi lainnya. Adapun loket di stasiun hanya melayani penjualan tiket go show mulai 3 jam sebelum jadwal keberangkatan kereta api," tambahnya.
Dikatakannya, transportasi kereta api memiliki beberapa keunggulan dibanding transportasi darat lainnya. Seperti faktor keselamatan pelanggan, keamanan, kenyamanan, ketepatan waktu, hingga mengurangi kemacetan dan potensi kecelakaan di jalan raya.
Kuswardojo menambahkan, KAI Daop 7 Madiun mencatat tiket yang telah terjual sebanyak 15.203 berdasarkan data penjualan pukul 15.00 sore ini dengan 13.127 penumpang berasal dari penumpang KA keberangkatan Daop 7 Madiun.
Berikut disampaikan okupansi pelanggan yang akan berangkat dari stasiun keberangkatan Daop 7 Madiun pada 8-12 Mei 2024 :
- Stasiun Madiun: 4.096 pelanggan
- Stasiun Kediri : 2.388 pelanggan
- Stasiun Jombang : 1.310 pelanggan
- Stasiun Kertosono : 1.113 pelanggan
- Stasiun Blitar : 1.623 pelanggan
- Stasiun Tulungagung : 1.517 pelanggan
KAI mengimbau bagi masyarakat yang akan bepergian menggunakan transportasi KA agar segera melakukan pemesanan tiket KA sehingga dapat memilih kereta api dan tanggal keberangkatan sesuai keinginan. Namun apabila KA dan tanggal keberangkatan yang diinginkan telah habis, dapat memanfaatkan fitur connecting train yang tersedia pada aplikasi Access by KAI. Fitur ini akan mengkombinasikan jadwal kereta api yang bersifat pesambungan.
Terkait informasi lebih lanjut seputar perjalanan KA, pada dapat menghubungi Customer Service di stasiun serta Contact Center KAI melalui telepon di 121, WhatsApp 08111-2111-121, email cs@kai.id, atau media sosial KAI121.
pas/humas