POLRES KARAWANG - Sebanyak 100 knalpot bising atau brong dari hasil razia operasi perekat dimusnahkan Polres Karawang.
Dalam upacara Apel Pengamanan Kesiapan Bulan Ramadan 2023 Polres Karawang yang dipimpin Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono dan dihadiri oleh Bupati dan Wakil Bupati Karawang di Lapangan Karangpawitan Karawang pada hari Selasa pagi, 21 Maret 2023.
Selain berbagai macam jenis minuman keras yang dimusnakah, Polres Karawang juga musnahkan knalpot bising atau brong dengan cara memotong menggunakan alat pemotong besi.
Disampaikan Kapolres Karawang, bahwa penertiban penggunaan knalpot bising telah dilakukan oleh jajaran personel kepolisian di seluruh wilayah Karawang.
"Personel di seluruh wilayah Karawang gencar melaksanakan operasi perekat dengan menyisir aksi tawuran dan knalpot bising," jelas Kapolres.
Dari hasil operasi prekat dan operasi pekat menjelang bulan suci Ramadan itulah seluruh barang itu saat ini dimusnahkan.